Pages

www.tegarnetwork.co.cc. Diberdayakan oleh Blogger.

MEMBUAT ROUTER DI SUSE 11.3

Router dapat mengefisiensi penggunaan IP address karena hanya dengan menggunakan satu IP address, router dapat menghubungkan banyak jaringan dengan merutekan IP yang bersangkutan sehingga antara IP Public dengan IP Privat dapat saling terkoneksi. Router juga dapat memilah-milah trafik dan menentukan mana jalur yang sedang sibuk atau bebas, sehingga data yang dikirim melalu router dapat berjalan dengan lancer

Seperti yang telah diketahui, untuk membangun router minimal harus mempunyai dua buah kartu jaringan. Hal pertama yang harus dilakukan ialah mengkonfigurasi kedua kartu jaringan. Langkah-langkahnya ialah sebagai berikut:
Setting IP address
Masuk ke direktori /etc/sysconfig/network/
#cd /etc/sysconfig/network/
Lalu copy file ifcfg-lo dengan nama ifcfg-eth0 dan ifcfg-eth1
#cp ifcfg-lo ifcfg-eth0
#cp ifcfg-lo ifcfg-eth1
Edit file ifcfg-eth0 untuk device eth0 dan ifcfg-eth1 untuk device eth1
#vi ifcfg-eth0 
                         #vi ifcfg-eth1
                    

 simpan dengan menekan tombol “Esc” ketik “ :wq setting gateway router. Letak filenya di /etc/sysconfig/network/routes.Lalu tambahkan scrip 
default (IP GATEWAY) - -
contoh : default 202.110.###.### - - 
#vi /etc/sysconfig/network/routes
                        
Selanjutnya edit resolver pada yang terletak pada /etc/resolv.conf. File ini berfungsi layaknya DNS pada Windows. Edit file resolv.conf dan Tambahkan script seperti ada yang di gambar.
#vi /etc/resolv.conf
 

Setelah ini mematikan firewall, dengan perintah :
#SuSEfirewall2 off
Habis semua setting selesai restart networknya dengan perintah :
#rcnetwork restart
Memasukkan perintah routing
#route add default gw 192.168.1.1
#iptables –t nat –A POSTROUTING –s 192.168.1.0/24 –j MASQUERADE
#iptables-save > /etc/sysconfig/iptables
#echo  1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward




0 komentar:

Posting Komentar